Monday, April 15, 2019

Dongeng Fabel : Jangan punya sifat serakah

DONGENG FABEL | JANGAN SERAKAH - Pada suatu hari, Sang Kancil sedang berjalan-jalan di kebun buah-buahan dan sayur-sayuran miliknya bersama rekannya, Sang Kura-kura. Sedang asyik menikmati buah-buahan di situ, tiba-tiba datangSang Kera yang kelihatannya amat kelaparan.

“Tolong, tolonglah aku, aku amat lapar. Sudah beberapa hari aku tak makan,” kata Sang Kera dengan sedih.

“Bolehkah kalian memberi aku sedikit buah-buahan dari kebun untuk aku makan?” pinta Sang Kera tadi.

Sang Kancil dan Sang Kura-kura merasa amat sedih dan kasihan melihat keadaan Sang Kera yang lemas memelas seperti itu.

“Baiklah hai Kera, ambillah apa saja yang kau mau,” kata Sang Kancil.

“Terima kasih Kancil, terima kasih Kura-kura,” jawab Sang Kera gembira.

Melihat pohon buah-buahan yang merimbun di hadapannya, mulailah Sang Kera timbul sifat tamaknya. Saat melewati pohon rambutan yang ranum dengan warna merah menyala, teriaklah si Kera,

“Aku mau itu, aku mau itu!” teriak Sang Kera.

“Jangan Kera, nanti kau yang menanggung pedihnya,” cegah Sang Kura-kura.

“Betul Kera, pilihlah buah yang lain,”jawab Sang Kancil.

“Ah, aku tak peduli.Aku mau buah itu,” kata Sang Kera bersikukuh.

Dengan tidak mempedulikan ucapan Sang Kancil dan Sang Kura-kura, Sang Kera terus melompat ke arah pohon rambutan itu. Dia memetik rambutan yang merah menyala itu dan terus memakannya dengan tergesa-gesa.

Tiba-tiba Sang Kera menjerit,

“Pedas!!!, Pedas!!!, air, air, mana air. Pedas!!!”

Dengan muka yang merah karena menahan pedas, Sang Kera berlari mencari air untuk menghilangkan rasa pedas di lidahnya itu, kemudian Sang Kancil dan Sang Kura-kura menggeleng-gelengkan kepala mereka.

“Sabarlah sedikit Kera yang rakus, janganlah kamu makan rambutan yang penuh semut itu. Pasti lidahmu habis digigit semut yang marah,” dan Sang Kancil pun tertawa terbahak-bahak.

“Maafkan aku kawan, aku pikir tidak ada semutnya,” ucap Kera, menyesali perbuatannya yang tergesa-gesa itu.

Nah adik-adik sebaiknya bila mengerjakan sesuatu jangan tergesa-gesa, tapi telitilah dahulu,ya .

0 Comments:

Post a Comment