BERLIBUR KE YOGYAKARTA - Kumpulan tulisan 25 "Alhamdulillah....akhirnya liburan juga" teriakku. beberapa hari yang lalu ibuku berjanji ketika liburan aku akan di ajak kerumah nenek di Yogyakarta. "bu...kita jadikan ke rumah nenek ?" tanyaku kepada ibu. "iya....jadi" jawab ibu sambil tersenyum. Akupun tertawa kegirangan karena akan liburan ke Yogyakarta.
Betapa senangnya hatiku saat liburan tiba. Aku dan keluargaku akan berlibur ke rumah nenek di Yogyakarta. Banyak tempat menarik di Yogyakarta. Dari semalam kami sudah berkemas-kemas menyiapkan barang-barang yang akan kami bawa menuju ke Yogyakarta. setelah semua selesai kamipun bersiap-siap menuju ke Stasiun kereta.Suasana di stasiun kereta ramai sekali, ternyata banyak sekali orang yang memilih kereta sebagai alat transportasi menuju ke tempat tujuannya.
Sore itu aku dan keluargaku naik kereta api menuju Yogyakarta. "nanti ketika di Yogyakarta aku ingin ke Malioboro, ke pasar Beringharjo, ke taman pintar, dan ketempat-tempat yang menarik tentunya". gumanku dalam hati. Sepanjang perjalanan aku merencanakan tempat-tempat yang ingin aku kunjungi.
Aku ingin jalan-jalan ke Malioborro dan membeli aneka oleh-oleh. Adikku ingin pergi ke candi Prambanan dan tembat-tempat menarik lainnya. Lelah berangan-angan, akupun tertidur dalam kereta yang membawaku ke Yogyakarata. Pukul 6 pagi aku dan keluargaku tiba di stasiun Tugu Yogyakarta. Dari stasiuan kami pun melanjutkan perjalanan kerumah nenek. Beberapa hari aku di sana sekalian berwisata di kota Yogyakarta seperti yang kuangan-angankan. Puas dan gembira hati yang kurasakan.
Cerpen : BERLIBUR KE YOGYAKARTA
Karya : Arrafi. N A
0 Comments:
Post a Comment